Monday, March 14, 2016

HITAM TAK BERARTI GLOOMY. 15 INSPIRASI PANCARAN HITAM MENAWAN

Warna hitam memang sudah menjadi warna favorit di hati banyak orang. Konetralannya ketika dipadupadankan warna lain dan item lain pun akan cocok. Tak jarang, tiap orang pasti punya koleksi outfit berwarna hitam yang terlipat rapi di lemari.

15 tips ini memberikan kalian inspirasi biar hitam gak lagi terkesan gloomy dan sedih.

1. DRESS HITAM PANJANG SEDERHANA TERLIHAT LEBIH BERWARNA DENGAN JILBAB BERMOTIF BUNGA - BUNGA. PADUKAN DENGAN MOTIF KESUKAANMU AGAR LEBIH BERWARNA!


Dress panjang hitam polos akan terlihat biasa saja jiga tidak disandingkan dengan item atau warna lain yang lebih cerah. Nah, supaya kesan gloomy tak menempel pada penampilanmu, coba pakai jilbab yang bermotif.


2. KESAN KLASIK ALA AUDREY HEPBURN BISA KAMU BOYONG DENGAN MENAMBAHKAN SARUNG TANGAN PUTIH, STOCKING HITAM. JANGAN LUPA KALUNG PUTIH DAN JEPIT SUPAYA TAK TERLIHAT KELAM.



Dengan dress hitam selutut, kamu bisa bertransformasi bak artis cantik di masanya, Audrey Hepburn. Jangan lupa pakai stocking hitam jaring - jaring, heels hitam, dan sarung tangan panjang warna putih. Jangan lupakan kalung warna putih dan jepit sebagai aksesoris tambahan.


3. LUARAN KULIT HITAM DAN CELANA KOLOT ABU - ABU PUN AKAN TETAP PAS UNTUK MENGIMBANGI TEMA GELAPMU.


Jangan tinggalkan luaran tanktop kulit warna hitammu begitu saja. Memadukannya dengan inner hitam berlengan panjang adalah pilihan yang tepat. Supaya nggak terkesan terlalu gelap, kamu bisa pakai celana kolot abu - abu yang akan tetap pas di badan.


4. SERBA HITAM DARI HEAD TO TOE. 


Untuk kamu yang ingin coba memakai turban, bisa pula kamu padukan dengan warna hitam dari atasan sampai celana. Jangan lewatkan untuk memakai scarf motif garis - garis sebagai point dari penampilanmu. Untuk turbannya, kamu juga bisa pilih warna yang cerah loh...


5. DANDANAN ALA ARMY GAK HARUS PAKAI MOTIF LORENG-LORENG. HITAM DARI BAWAH SAMPAI TOPI PUN BISA MENONJOLKAN KESAN GARANG.


Ingin pakai outfit bertema militer atau army gak harus dengan motif loreng seperti TNI. Dengan warna hitam mulai sepatu, celana, sampai luaran pun bisa membuat kamu terkesan tegas. Jangan lopa topinya supaya lebih sempura.


6. PADUKAN LUARAN DAN CELANA HITAM DENGAN INNER PUTIH. MEMILIH WARNA CREAM UNTUK JILBAB PUN BISA BUAT PENAMPILANMU MAKIN ASYIK DAN SYAR'I


Coba deh kamu padukan warna hitam dan cream di jilbabmu. Warna yang kalem akan memberi kesan yang nenenangkan juga, nggak sedih terus.


7. HITAM-PUTIH-HITAM TETAP COCOK UNTUK KAMU YANG INGIN MENGUSUNG GAYA SPORTY. SEPATU RUNNING WARNA HITAM PUN TIDAK MENGURANGI KEKECEANMU


Warna hitam memang merepresentasikan hal yang elegan dan sederhana. Tenang, untuk kamu yang ingin memboyong kesan sporty untuk penampilanmu, hal ini bisa kamu dapatkan. Susunan warna hita-putih-hitam pun bisa kamu jadikan pilihan. sepatu running hitammu pun tetap bisa kamu pakai.


8. LONG DRESS HITAM DENGAN TAMBAHAN MOTIF WARNA PUTIH TAK AKAN MEMBUAT PENAMPILANMU KE GORGEOUS-ANMU BERKURANG. TURTLENECK PUTIH ADALAH ALTERNATIF YANG TEPAT.


Yang elegan tidak harus tampil dalam pakaian serba mini. Dengan dress panjang hitam dengan motif putih kecil - kecil pun bisa kamu jadikan penampilan andalan untuk ke kampus. Untuk hangout dan bekerja pun bisa kamu pakai. Memadukannya dengan turtleneck adalah sebuah pilihan yang tepat!


9. LENGKAPI DRESS HITAMMU DENGAN OUTER HITAM BERMOTIF KOTAK - KOTAK SUPAYA TETAP HANGAT.


Tak banyak yang perlu kamu siapkan untuk mendapatkan penampilan yang mengesankan dan elegan. Dress hitam ditambah outer hitam bermotif kotak - kotak adalah perpaduan yang tepat sasaran untuk kamu yang gak suka ribet.


10. KESAN MENGKILAP DARI JAKET KULIT BISA KAMU JADIKAN POINT ATAS DRESS HITAM SELUTUTMU. TAS DAN SEPATU KETS PUTIHMU MAMPU MENANGGALKAN KESAN GLOOMY


Bahan dari kulit hewan ini memang punya sisi menawan tersendiri. Kesan glossy atau mengkilap yang dipancarkan bisa buat jatuh cinta siapa saja yang melihat. Apalagi ada warna putih di tas kecil dan sepatu ketsmu, kesan gloomy dan berkabung hilang seketika.


11. SWEATER HITAM DAN KEMEJA PUTIH ADALAH PERPADUAN CLASSY YANG PALING SEDERHANA YANG BISA KAMU COBA.


Buat kamu yang suka sama penampilan sederhana, outfit seperti diatas pasti sudah sering kamu temui. Bahkan, sudah sering kamu jadikan inspirasi berpakaian sehari - harimu. Daripada ribet, penampilan ini memang pas untuk diandalkan kapan saja.


12. HITAM DARI JILBAB SAMPAI SEPATU PUN TAK JADI MASALAH UNTUK DIPAKAI KE KONDANGAN. JAHITAN EMAS YANG ADA DI PINGGIRAN JADI PENYELAMAT.


Karena pada dasarnya hitam adalah warna yang elegan, sederhana, dan berkelas, jangan ragu untuk mencoba outfit ini. Mulai jilbab, dress, outer, dan sepatu hitam tetap cocok. Jahitan berwarna emas yang ada di lipatan pakaiannmu buat outfit mu makin menawan.


13. SISAKAN WARNA PUTIH UNTUK KAMU KENAKAN SEBAGAI CELANA DIANTARA ITEM HITAMMU. 


Menyelipkan warna yang berbeda di antara tema hitam pun bisa kamu jadikan pilihan. Supaya nggak seadan dan gitu-gitu aja, coba pakai warna putih untuk celanamu. 


14. SERBA HITAM DARI UJUNG RAMBUT SAMPAI KAKI? NGGAK MASALAH! PAKAI KALUNG DARI GEMS YANG BISA MENGILAUKAN PENAMPILANMU.


Jika kamu memutuskan untuk memilih outfit yang serba hitam polos, pun bukan masalah yang besar. Asalkan, kamu harus menyiapkan aksesoris lain yang bisa kamu andalkan sebagai point perhatian. kalung dari gems atau bebatuan yang berkilau pun bisa kamu jadikan pilihan.


15. OUTER PANJANG HITAM MEMANG SEDANG HAPPENING SAAT INI.


Mumpung outer panjang lagi happening di kalangan pecinta fashion tanah air, kamu pun tidak boleh menyimpan item ini di lemari begitu saja. Dengan celana dan sepatu hitam, tema blackness-mu tidak akan sia- sia. Supaya imbang, kamu bisa coba pakai warna dalaman dan jibab-mu abu-abu. 

Karena hitam adalah kesukaan sebagian besar orang di dunia. Kamu pun gak boleh ketinggalan cara memadupadankan warna hitam supaya nggak terkesan berkabung dan sedih.

0 komentar:

Post a Comment

Copyright © 2017 MBLOGOBLOG